Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap - Kembali lagi di blog Root Flash, Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan artikel tentang Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap, dan admin telah menyiaplkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan pada Artikel Flashing Android, yang kami tulis ini dapat dengan mudah anda pahami. baiklah, tidak usah berlama-lama selamat membaca.

Judul : Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
link : Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

Baca juga


Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap - Bagi Anda pengguna smartphone Android, pernah kah smartphone Anda tiba-tiba stuck hanya muncul logo vendor dan tidak mau masuk ke system?

Peristiwa semacam itu sangat sering kita temui, bahkan bisa dipastikan baik disengaja ataupun tidak seluruh pengguna Android pernah mengalaminya.

Umumnya penyebab smartphone Android hang, stuck atau yang biasa kita kenal dengan istilah bootloop terjadi karena error pada system. Bisa jadi pengguna menghapus, merubah atau menambah sesuatu kedalam system yang mengakibatkan system terganggu kemudian tidak bisa booting atau start up. Selain itu bootloop bisa juga terjadi karena gagal flashing (baik itu flashing firmware ataupun mod).

Memperbaiki smartphone Android yang bootloop cukup mudah. Jika Anda tidak tahu apa yang menjadi penyebab Android Anda bootloop, maka flashing ulang jalan satu-satunya yang bisa dipastikan selalu berhasil.

Cara memperbaiki Redmi Note 3 PRO bootloop pun begitu. Saya pernah membuat tutorial cara flash ROM Global Redmi Note 3 PRO yang sebetulnya step by step nya hampir sama dengan tutorial yang akan kita bahas saat ini. Akan tetapi ada beberapa kendala yang kita hadapi jika memakai tutorial tersebut, terutama jika Redmi Note 3 PRO tidak bisa masuk ke bootloader mode karena kondisinya bootloop tidak mau booting ke system. Satu-satunya cara untuk bisa masuk ke bootloader mode yakni melalui fastboot mode.

Penasaran dengan cara memperbaiki Redmi Note 3 PRO bootloop ini? Simak tutorial berikut.

Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

Sebelum melakukan flashing, hal-hal yang perlu diperhatikan agar proses berjalan dengan semestinya dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan antara lain:
  • Tutorial ini bisa untuk Redmi Note 3 PRO yang masih locked bootloader ataupun sudah unlock bootloader. Untuk tutorial unlock bootloader, baca cara unlock bootloader Redmi Note 3 PRO
  • Pastikan baterai Xiaomi Redmi Note 3 PRO Anda penuh atau bila terpaksa jangan sampai dibawah 70% untuk berjaga-jaga terhadap kemungkinan terburuk
  • Pastikan Anda memakai Windows versi 64-bit (saya memakai Windows 10). Alasannya apa? Karena cara memperbaiki Redmi Note 3 PRO bootloop ini menggunakan tools yang hanya support di Windows versi 64-bit
Langkah-langkah cara memperbaiki Redmi Note 3 PRO bootloop:
  • Unduh Mi Flash Tool 2016 terbaru disini dan Driver Qualcomm disini kemudian install di komputer atau laptop Anda
  • Unduh fastboot_edl yang akan dipakai untuk masuk ke bootloader mode disini kemudian ekstrak ke komputer atau laptop Anda
  • Unduh ROM fastboot Redmi Note 3 PRO disini, namanya “Redmi Note 3 Qualcomm Latest Global Developer / Stable Version Fastboot File Download” (Anda bisa memilih versi developer atau stable) kemudian ekstrak ke komputer atau laptop Anda
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Masuk ke fastboot mode. Caranya, dalam keadaan Redmi Note 3 PRO mati, tekan tombol power dan tombol volume bawah secara bersamaan sampai muncul tulisan fastboot
  • Sambungkan smartphone dengan komputer atau laptop menggunakan kabel data USB
  • Buka folder fastboot_edl yang sudah di ekstrak tadi
  • Jalankan edl.cmd untuk masuk ke bootloader mode
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Seketika layar Redmi Note 3 PRO Anda akan mati, kemudian lampu LED nya akan berkedip-kedip warna merah (tanda masuk ke bootloader mode)
  • Jika Anda menggunakan Windows 10 64-bit, setelah masuk ke bootloader mode umumnya di Device Manager Anda akan mendapati icon warning seperti berikut:
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
Port Qualcomm HS-USB QDLoader 9008 (COM3) berstatus warning merupakan hal yang wajar. Penyebabnya tidak lain karena driver signature pada Windows 10. Lengkapnya seperti ini: Windows cannot verify the digital signature for the drivers required for this device. A recent hardware or software change might have installed a file that is signed incorrectly or damaged, or that might be malicious software from an unknown source. (Code 52)
  • Untuk mengatasinya, kita perlu disable driver signature Windows 10 melalui advanced start-up
  • Buka halaman setting Windows, pilih Update & security
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Pilih tab Recovery, pada menu Advanced start-up pilih Restart now
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Windows akan restart beberapa saat
  • Setelah keluar pilihan, pilih Troubleshoot
  • Pilih Advanced options
  • Pilih Start-up Settings
  • Tekan tombol restart
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Windows akan restart sekali lagi
  • Ketika muncul menu Startup Settings, tekan tombol F7 untuk Disable driver signature enforcement
  • Tunggu hingga Windows menyala seperti biasa
  • Ulangi langkah diatas, masuk ke fastboot mode lagi dengan cara menekan tombol power dan volume bawah (saat masih berada di bootloader mode) kemudian jalankan edl.cmd
  • Hasilnya akan seperti ini
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
Bukan hal yang sulit untuk bisa sampai ke tahap ini bukan? Jika Anda sukses melakukan itu semua, lanjut ke steps berikutnya.
  • Jalankan Mi Flash Tool
  • Tekan tombol select, arahkan target ke folder ekstrakan ROM fastboot Redmi Note 3 PRO
  • Pada menu opsi di pojok kanan bawah, pilih clean all
  • Tekan tombol refresh untuk me-reload list smartphone yang terhubung. Seharusnya smartphone Anda terdeteksi sebagai port COM
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Tekan tombol flash jika Anda sudah siap untuk melakukan flashing
  • Tunggu hingga proses selesai, kurang lebih sekitar 400 detik
Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap
  • Setelah proses flashing selesai, Redmi Note 3 PRO Anda akan reboot dengan sendirinya
  • Biarkan beberapa menit sampai booting pertama selesai (kadang bisa sampai lima menit)
  • Jika menyala dengan sempurna, selamat! Smartphone Anda sudah terbebas dari bootloop
Demikian tutorial cara memperbaiki Redmi Note 3 PRO bootloop ini. Semoga membantu.

Tinggalkan komentar dibawah jika ada hal yang ingin Anda tanyakan atau request tutorial serupa.


Demikianlah artikel kali ini tentang Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap

dengan adanya artikel Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap yang admin bagikan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan atau artikel menarik selanjutnya dan terimaksih telah berkunjung.

Anda sekarang membaca artikel Cara Memperbaiki Redmi Note 3 PRO Bootloop Lengkap dengan alamat link https://cararootflashandroid.blogspot.com/2017/09/cara-memperbaiki-redmi-note-3-pro_24.html